55 KK di Desa Ampalu terima BLT Corona
BLT kepada 55 KK Desa Ampalu diserahkan Walikota Genius Umar secara simbolis pada seorang penerima. |
Pariaman, Editor - Bantuan langsung tunai atau BLT - masa pandemi Covid-19 - bersumber dari Dana Desa Ampalu, Pariaman Utara, mulai dibagikan kepada 55 KK, Selasa (8/6). Penyaluran BLT tersebut secara simbolis diserahkan oleh Walikota Pariaman, Genius Umar.
"Bantuan stimulan atau BLT ini akan disalurkan selama setahun penuh guna meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19," kata Genius.
Setiap KK penerima BLT akan mendapatkan bantuan berupa uang tunai Rp 300 ribu per bulan selama tahun 2021 yang disalurkan melalui Bank Nagari
Di samping penyaluran BLT, kata Genius, pihaknya terus berupaya menggenjot pertumbuhan ekonomi masyarakat Pariaman. Di antaranya dengan tetap membuka destinasi wisata dengan pengaturan protokol kesehatan, hingga pemanfaatan lahan tidur demi menjaga ketahanan pangan daerah.
"Semoga dengan bantuan stimulan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat, ekonomi kita terus tumbuh, karena pada semester pertama 2021 kita mencatatkan pertumbuhan ekonomi 2,9 persen yang tertinggi di Sumatra Barat," kata dia.
Selain stimulan dari dana desa, bantuan sosial bagi masyarakat juga disalurkan oleh Baznas Pariaman dan bansos kementerian dengan sejumlah program yang terus berjalan hingga saat ini.
"Kita akan terus berupaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat di masa pandemi ini. Bantuan ini sifatnya meringankan, semoga membawa manfaat," pungkasnya.
** Afridon
0 Komentar