Dilantik Jadi Ketua LKAAM Pariaman, Genius Niniak Mamak Harus Ikuti Perkembangan Zaman


 


Pariaman , Editor - Genius Umar bergelar Rangkayo Rajo Gandam dilantik sebagai Ketua Lembaga Kerapatan Alam Minangkabau (LKAAM) Kota Pariaman setelah sebelumnya terpilih menggantikan Mukhlis Rahman 

Walikota Pariaman itu dilantik berserta jajaran pengurus periode 2021-2026 oleh Ketua LKAAM Sumatra Barat, Muhammad Sayuti bergelar Datuak Rajo Panghulu di Aula Balaikota Pariaman

Genius Umar mengatakan LKAAM adalah lembaga adat yang menjadi pilar pembangunan dan pemberdayaan masyarakat guna menata sistem sosial dan budaya di Kota Pariaman.

"Perangkat adat akan menggali potensi daerah guna membangkitkan kembali kearifan lokal di Kota Pariaman. Hal ini sejalan dengan visi-misi pemerintah," kata  Genius di Pariaman, Kamis (1/7/2021 )

Keberadaan Niniak mamak yang tergabung dalam LKAAM, Bundo Kanduang dan Kerapatan Adat Nagari, kata dia, akan menjadi sarana pemersatu sanak kemenakan untuk suksesnya pembangunan di Kota Pariaman.

Di samping itu, ujar dia, Niniak Mamak dan Bundo Kanduang akan menjaga sekaligus melestarikan nilai luhur adat budaya Minangkabau dengan falsafah adat basandi syarak, syarak bersandikan kitabullah.

Keberadaan tokoh adat, kata dia, juga harus bisa menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman. Seperti menguasai gadget dan teknologi informasi yang telah menjadi standar perangkat hidup semua orang saat ini.

"Agar kita tahu apa yang sedang dikerjakan oleh anak kemenakan kita, sehingga peran kita bisa menyasar perkembangan zaman,"  Tutupnya


** Afridon


 


Posting Komentar

0 Komentar