Indonesia 'Juara 1' Kasus Baru dan Kematian akibat COVID-19 Sedunia




Jakarta, Ediotr  - Per Minggu (18/7/2021), Indonesia mencatat penambahan kasus baru COVID-19 sebanyak 44.721, sehingga total terkonfirmasi menjadi 2.877.476. Di samping itu, angka kematian akibat COVID-19 tercatat bertambah sebanyak 1.093 sehingga kini total 73.582.

Berdasarkan angka ini, Indonesia yang kini dijuluki sebagai episentrum COVID-19 di dunia sementara menggaet posisi nomor 1 negara dengan kasus baru COVID-19 harian terbanyak sedunia, berdasarkan data yang dihimpun Worldometers.info per Minggu (18/7/2021) hingga pukul 17.30 WIB.

1 peringkat di bawah Indonesia, yakni Rusia dengan penambahan sebanyak 25.018 kasus baru hari ini, sehingga total 5.958.133 kasus terkonfirmasi. Di bawahnya lagi, yakni Meksiko dengan penambahan 12.631 kasus baru harian, sehingga total 2.654.699 kasus terkonfirmasi.

Indonesia peringat teratas negara dengan penambahan kasus baru harian dan kematian akibat COVID-19 terbanyak, per Minggu (18/7/2021) hingga pukul 18.00 WIB.Indonesia menduduki peringat teratas negara dengan penambahan kasus baru harian dan kematian akibat COVID-19 terbanyak, per Minggu (18/7/2021) hingga pukul 18.00 WIB. 


Kasus positif bertambah 44.721 menjadi 2.877.476

Pasien sembuh bertambah 29.264 menjadi 2.261.658

Pasien meninggal bertambah 1.093 menjadi 73.582

Simak Video "Menkes Prediksi Ada Lonjakan Kasus COVID-19 dalam Beberapa Hari"


** Afridon


Posting Komentar

0 Komentar