Abai Protokol Kesehatan, Sikap Gubernur Mahyeldi Lawan Covid-19 di Sumbar Diragukan

 

Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah


Padang,  Editor – Bak kata pepatah Minang “Tungkek bana nan mambaok rabah”. Hal itu tergambar dalam sikap orang nomor satu di Sumatra Barat (Sumbar) dalam melawan Virus Corona (Covid-19) yang tak kunjung reda.

Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah terlihat sering memamerkan ke publik, bahwa ia tak patuh dengan prokes dalam penanganan Covid-19.

Beberapa contoh kasus, pada 30 Juni 2021, Mahyeldi memposting beberapa foto yang memperlihatkan ia sedang berbincang dengan sejumlah jamaah usai salat Zuhur di Masjid Nailus Sa’adah Lubuk Buaya, Kota Padang.

Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah terlihat sering memamerkan ke publik, bahwa ia tak patuh dengan prokes dalam penanganan Covid-19.

Padahal, 30 Juni itu, penambahan kasus positif Covid-19 di Sumbar cukup tinggi, yaitu 452 orang dengan jumlah pasien meninggal dunia tujuh orang. Bahkan, di Kota Padang, penambahan kasus positif Covid-19 mencapai 228 orang.

Sehari sebelumnya, Selasa (29/06/2021) penambahan kasus positif Covid-19 di Sumbar tercatat sebanyak 189 orang dengan angka pasien positif meninggal dunia juga tujuh orang.

** Afridon

Posting Komentar

0 Komentar