Pendiri dan mantan pemimpin redaksi Majalah Berita Tempo Goenawan Mohamad (76). |
Editor -Pria kelahiran Kabupaten Batang, Jawa Tengah ini adalah pendiri dan mantan pemimpin redaksi Majalah Berita Tempo. Saat masih kecil, Goen atau GM, panggilan akrabnya, suka sekali dengan puisi. Namun karier Goen semasa dewasa, cenderung ke arah jurnalistik.
Dia pernah menjadi redaktur Harian KAMI (1969-1970), redaktur Majalah Horison (1969-1974), pemimpin redaksi Majalah Ekspres (1970-1971), pemimpin redaksi Majalah Swasembada (1985). Dia juga yang mendirikan majalah Mingguan Tempo bersama rekan-rekannya. Fokusnya kala itu mengkritisi rezim Soeharto. Tak pelak, Tempo dianggap sebagai oposisi pemerintah sehingga pernah diberhentikan penerbitannya pada tahun 1994.
Meski berkecimpung di dunia jurnalistik, Goen tak melupakan sastra. Setelah malang melintang sekitar 30 tahun di dunia pers, dia membuat kumpulan puisi dalam Parikesit (1969) dan Interlude (1971), yang diterjemahkan ke bahasa Belanda, Inggris, Jepang, dan Prancis.
0 Komentar