Kapolresta Padang, Kombes Pol Imran Amir Kini Resmi Bergelar Datuak Rajo Nan Sati Dari Suku Tanjung


gelar adat kepada Kapolresta Padang itu digelar di Kantor Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sumatra Barat (Sumbar), Sabtu (18/9/2021).


Padang, Editor – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kota Padang, Kombes Pol Imran Amir kini bergelar Datuak Rajo Nan Sati dari Suku Tanjung, Kota Padang.

Wali Kota (Wako) Padang, Hendri Septa yang turut hadir dalam proses penobatan gelar datuak tersebut mengucapkan selamat kepada Imran Amir atas gelar adat itu.

“Alhamdulillah, selamat kepada  Bapak  Kombes Pol Imran Amir yang resmi bergelar adat Datuak Rajo Nan Sati yang dilewakan hari ini. Semoga beliau amanah menyandang gelar datuak sebagai gelar kehormatan yang diberikan kaum Suku Tanjuang Kota Padang,” ulas  Hendri Septa

Gelar ini, lanjut Hendri Septa, sangat sakral dan semoga beliau yang juga saat ini memimpin jajaran Polresta Padang dapat membimbing dan mengayomi anak serta kemenakan, keluarga dan juga warga Kota Padang pada umumnya.

“Semoga beliau senantiasa sehat dan sukses dalam menjalankan amanah yang dijalankannya sampai kapanpun,” katanya

Diketahui, pemberian atau penobatan gelar kepada Kombes Pol Imran Amir bukanlah sesuatu yang mudah untuk dilaksanakan, karena hal tersebut harus berdasarkan pertimbangan yang matang oleh LKAAM Kota Padang.

Penobatan gelar adat kepada Kapolresta Padang itu digelar di Kantor Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Sumatra Barat (Sumbar), Sabtu (18/9/2021).


** Afridon 

 

Posting Komentar

0 Komentar