Pilwana Serentak Dharmasraya, Bupati pesankan


Bupati Sutan Riska Tuanku Kerajaan dan PPN Sungai Kambut, Abda Warsa saat memantau tahapan pilwana.

 Dhamasraya, Editor – Hari pencoblosan pemilihan walinagari serentak di Kabupaten Dharmasraya semakin dekat. Pemilihan walinagari periode 2022-2028 bakal dilaksanakan tanggal 20 Oktober ini. Bupati Sutan Riska Tuanku Kerajaan berpesan kepada panitia penyelenggara agar dapat bekerja secara maksimal dan transparan agar tercipta pilwana yang jujur dan adil. Meningkatkan koordinasi dan komunikasi antara panitia, Polri dan TNI serta pihak terkait lainnya.

” Suksesnya pilwana merupakan tanggungjawab kita semua. Maka dari itu mari sama- sama menjaga kondisi aman dan tentram di lingkungan masing- masing, khususnya Dharmasraya,” ungkap Sutan Riska, Minggu 

Lanjut Sutan Riska, dalam waktu dekat ini, yakni tahun 2024 masyarakat bakal berhadapan pula dengan pemilihan umum, pilpres, pileg, dan pilkada. Oleh sebab itu menjaga khamtibmas merupakan hal yang paling utama agar tercipta kondisi dinamis di tengah- tengah masyarakat.

“Bagi panitia dan pihak terkait pilwana agar memperhatikan pendistribusian logistik. Jangan sampai hal ini bermasalah. Terciptanya pilwana transparan yang jujur dan adil adalah harapan kita semua,” terangnya.

Sutan Riska menambahkan, hal yang tidak kalah penting dalam suksesnya penyelenggaraan pilwana adalah mematangkan setiap tahapannya. Segala sesuatunya harus benar-benar menjadi perhatian panitia ditingkat nagari.

“Panitia harus memastikan percetakan surat suara tepat waktu, begitu juga logistik lainnya seperti kotak dan bilik suara harus sudah siap. Dan yang paling penting bagaimana pendistribusiannya, petakan mana saja daerah-daerah yang rawan banjir dan longsor, terlebih saat ini dalam musim hujan,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Hasto Kuncoro menyebutkan, pilwana serentak bakal dilaksanakan oleh 43 nagari di Dharmasraya dengan calon sebanyak 127 orang. Saat ini tahapan pilwana sedang berjalan, masa kampanye sudah dimulai 1 sampai 16 Oktober, masa tenang 17 sampai 19 Oktober. Sedangkan Pemungutan dan penghitungan suara digelar 20 Oktober.

” Hasil dari pilwana akan disampikan kepada bupati Dharmasraya tanggal 21 Oktober 2022. Sementara pelantikan walingari terpilih pada tanggal 8 Desember 2022. Pemkab Dharmasraya berharap seluruh masyarakat serta pihak terkait mendukung pemilihan walinagari serentak 2022 agar terlaksana secara demokrasi, jujur dan adil, serta berjalan aman dan kondusif,” tutupnya


** Afridon

Posting Komentar

0 Komentar