Kota Tua Padang dan Jembatan Siti Nurbaya DIpercantik

 

Bangun Tua kota Padang Dipercantik


Padang.Editor , Pemerintah Kota (Pemkot) Padang, Sumatera Barat, bekerja sama dengan PT Imperial Chemical Industries (ICI) Paints Indonesia telah mempercantik Kota Tua Padang dan Jembatan Siti Nurbaya.

Adapun PT ICI Paints Indonesia dengan produk catnya, Dulux, merupakan bagian dari bisnis AkzoNobel Decorative.

Country Commercial Head PT ICI Paints Indonesia Yudhy Aryanto mejelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari program Let's Colour Dulux yang bertujuan memberikan warna pada kehidupan masyarakat.

Terdapat 25 bangunan tua di Kota Tua Padang atau tepatnya di bantaran Sungai Batang Arau yang diwarnai menggunakan 2.500 liter cat putih Dulux Weathershield Colour.

Produk cat ini bisa bertahan hingga beberapa tahun karena merupakan produk terbaik dari Dulux.

"Meskipun demikian, kami tetap menjalin kerja sama untuk menjaga apa yang kita lakukan hari ini agar tetap menjadi bersinar ke depannya, sehingga menjadi ikon Kota Padang," jelas Yudhy sabtu 12 November 2022

Selain dicat ulang, juga dilakukan perbaikan pori-pori atau dasar tembok mengingat usia bangunan yang sudah tua.

Sementara itu, Walikota Padang Hendri Septa mengatakan dulunya Jembatan Siti Nurbaya dipenuhi oleh pedagang dan menjadi tempat nongkrong, sehingga tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

"Alhamdulillah sekitar 6 bulan yang lalu, bekerja sama dengan TNI, Polri dan masyarakat, kami berhasil memindahkan pedagang jagung bakar ke lokasi yang sudah kita relokasi," ucapnya pada kesempatan yang sama.

Saat ini, Jembatan Siti Nurbaya dicat dengan warna kuning, merah, abu-abu, hitam dan emas lewat perpaduan ciamik.


Harapannya, wajah baru Kota Tua Padang dan Jembatan Siti Nurbaya ini bisa menjadi tujuan wisata populer dan memberikan multiplier effect, terutama dalam meningkatkan perekonomian masyarakat.

PT ICI juga mengadakan pelatihan pengecatan lewat Dulux Painter Academy yang diikuti puluhan komunitas aplikator cat di Padang

** Afridon.

Posting Komentar

0 Komentar