Kepala Kepolisian Resor Kota Padang Kombes Pol Ferry Harahap. |
Padang, Editor – Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Padang, Kombes Ferry Harahap mengatakan, sebanyak 49 orang meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas (laka lantas) yang terjadi sepanjang tahun 2023
Jumlah tersebut sedikit turun dibanding tahun sebelumnya yang berjumlah 52 orang atau penurunan sebesar 6,12 persen.
“Jumlah kecelakaan sebanyak 969 kasus atau naik 5,8 persen dibanding tahun 2022 atau dengan angka kejadian mencapai 912 kasus,” kata Ferry dalam konferensi pers akhir tahun, Rabu (27/12/2023) siang
Polresta Padang Rekayasa Lalu Lintas di Jalur Ini Pada Malam Pergantian Tahun
Ferry mengatakan, korban luka berat dalam kejadian kecelakaan lalu lintas berjumlah 74 orang.
“Angka itu naik 5,4 persen dibanding tahun 2022 dengan korban sebanyak 70 orang,” katanya
Sementara untuk korban luka ringan mencapai 1.385 orang pada tahun 2023, naik 11,8 persen jika dibandingkan tahun sebelumnya dengan korban mencapai 1.221 orang.
“Kerugian materil akibat kecelakaan tersebut yakni Rp2.603.650.000, naik 34,17 persen dibanding tahun 2022 di angka Rp1.765.000.000,” katanya.
Polresta Padang Rekayasa Lalu Lintas di Jalur Ini Pada Malam Pergantian Tahun
Dirinya mengimbau agar masyarakat Kota Padang agar selalu berhati-hati dalam berkendara serta mematuhi aturan lalu lintas yang berlaku.
**
0 Komentar