Calon Wakil Bupati Padang Pariaman, Yosdianto rabu 28 agustus 2024 |
Padang Pariaman, Editor – Calon Wakil Bupati Padang Pariaman, Yosdianto, menegaskan pentingnya pembangunan infrastruktur yang seimbang dengan peningkatan sumber daya manusia (SDM) dalam upaya membangun daerah. Hal ini disampaikan Yosdianto dalam jumpa pers yang diadakan pada Rabu 28 agustus 2024
Yosdianto membandingkan pembangunan infrastruktur di Padang Pariaman dengan kota-kota besar seperti Jakarta, di mana pesatnya pembangunan infrastruktur tidak selalu dinikmati oleh masyarakat setempat. "Kita bisa melihat di Jakarta, dengan pembangunan yang demikian cepat, tidak ada masyarakat asli daerah di situ yang menikmati pembangunan itu," ujar Yosdianto.
Ia menekankan bahwa tanpa pembangunan SDM yang memadai, infrastruktur yang megah justru dapat menyingkirkan masyarakat asli daerah tersebut. "Ketika SDM rendah, mereka hanya berpikir jangka pendek. Namun bagi yang SDM-nya unggul, mereka akan memanfaatkan pembangunan untuk kemajuan usaha," tambahnya.
Yosdianto juga memuji kinerja Bupati Suhatri Bur dalam membangun Padang Pariaman selama periode pertamanya, meskipun dengan anggaran yang minim. Ia menyoroti dedikasi Bupati yang mengorbankan waktu istirahatnya untuk kepentingan pembangunan daerah.
"Beliau menikmati itu sebagai sesuatu yang biasa saja, dan saya bangga memiliki pemimpin seperti itu," ucapnya.
Dalam upayanya untuk meningkatkan SDM, Yosdianto meluncurkan program "Sarjana 1000 Sarjana" yang bertujuan untuk mendidik dan melatih anak-anak daerah agar menjadi wirausahawan baru. Program ini, yang dibagi dalam tiga tahap, tidak akan membebani APBD Padang Pariaman, melainkan akan dibiayai dari sumber lain. "Jika mereka menjadi pegawai negeri, itu hanya bonus. Tujuan utama kita adalah mencetak pengusaha yang akan memajukan daerah," jelasnya.
Menurut Yosdianto, sebuah negara akan mapan jika 5% dari jumlah penduduknya adalah pengusaha. Indonesia, dengan jumlah penduduk 270 juta, saat ini baru memiliki 4 juta pengusaha, jauh dari angka ideal 13 juta. "Kita harus mendorong lebih banyak pengusaha dari daerah kita sendiri untuk bersaing di tingkat nasional," tegasnya.
Pernyataan Yosdianto ini menegaskan komitmennya untuk tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga menciptakan SDM yang berkualitas dan berdaya saing tinggi di Padang Pariaman
**Afridon.
0 Komentar