IS Tertangkap, Papan Bunga Apresiasi Penuhi Mapolres!


Karang Bunga
ucapan selamat dari masyarakat terlihat memenuhi halaman. Berbagai pesan dukungan seperti “Bravo Polres”


Padang Pariaman, Editor - Drama pelarian Indra Septiarman (26) akhirnya terhenti pada Kamis, 19 September 2024, tepat pukul 14.30 WIB. Pelaku pembunuhan yang dikenal lihai dalam melarikan diri itu kini mendekam di balik jeruji Mapolres Padang Pariaman.

Penangkapan Indra Septiarman, tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan Nia Kurnia Sari, menjadi momen yang mengundang perhatian publik. Di depan Mapolres Padang Pariaman, deretan papan bunga ucapan selamat dari masyarakat terlihat memenuhi halaman. Berbagai pesan dukungan seperti “Bravo Polres”, “Kami Bangga”, dan “Dukungan Penuh untuk Polisi” menghiasi papan bunga tersebut, menjadi simbol apresiasi masyarakat terhadap keberhasilan polisi dalam menangkap pelaku.

Tidak hanya papan bunga, puluhan masyarakat dari berbagai kalangan juga berkumpul di Mapolres untuk menyaksikan momen bersejarah ini. Kehadiran mereka menjadi bukti dukungan yang kuat terhadap penegakan hukum dan keberanian polisi dalam menuntaskan kasus yang sempat mengguncang publik.

Hari ini, Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol. Auharyono, dijadwalkan akan merilis secara resmi kasus pembunuhan Nia Kurnia Sari di Aula Tathya Dharaka, Polres Padang Pariaman. Kapolda beserta jajaran akan memaparkan detail kasus yang menjadi perhatian luas masyarakat, termasuk kronologi penangkapan dan bukti-bukti yang berhasil dikumpulkan.


Kehadiran Kapolda dan antusiasme masyarakat semakin menegaskan bahwa penegakan hukum adalah tanggung jawab bersama, dengan polisi sebagai garda terdepan. Hari ini menjadi momentum bagi publik untuk menyaksikan keadilan ditegakkan dan kepercayaan terhadap aparat penegak hukum semakin menguat.



** Afridon


.

Posting Komentar

0 Komentar