keterbatasan fasilitas kamar mandi menjadi sorotan utama dalam acara tersebut antri panjang Sabtu,9 November 2024 |
Padang ,Editor– Komisi Pemilihan Umum KPU Kabupaten Padang Pariaman di bawah kepemimpinan Ketua Zainal Abidin mengadakan acara debat kandidat untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024
Studio Padang TV, Padang Debat kandidat Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman yang berlangsung di lantai dua Studio Padang TV Padang memunculkan keluhan dari pendamping para paslon. Ruang yang sempit dan keterbatasan fasilitas kamar mandi menjadi sorotan utama dalam acara tersebut.Sabtu,9 November 2024
Acara yang dihadiri oleh 35 pendamping dari masing-masing pasangan calon (paslon 01 dan 02) diadakan di ruang yang sempit di lantai dua. Keterbatasan fasilitas, khususnya hanya tersedia satu kamar mandi di lantai bawah untuk pria dan wanita, membuat pendamping paslon kesulitan saat hendak menggunakan fasilitas tersebut. Antrian panjang tak terhindarkan, mengakibatkan banyak peserta harus menunggu lama hanya untuk buang air.
Di lantai satu, disediakan layar televisi bagi para jurnalis untuk meliput jalannya debat. Namun, ukuran layar yang kecil menyebabkan sebagian besar jurnalis merasa kecewa karena tidak dapat mengambil gambar dengan baik. Selain itu, lampu penerangan yang kurang memadai di lantai dua juga mengganggu acara jumpa pers yang diadakan seusai debat, membuat persiapan dianggap kurang siap.
Menanggapi situasi ini, Muhammad Ali salah satu masyarakat Padang Pariaman yang hadir, mengusulkan agar debat kedua diadakan di Padang Pariaman. Ia berharap agar acara berikutnya dapat memperbaiki fasilitas, termasuk ketersediaan kamar mandi yang layak.
Para pendamping dan masyarakat Padang Pariaman berharap KPU Padang Pariaman memperhatikan masalah ini untuk meningkatkan kenyamanan acara debat berikutnya demi mendukung kelancaran publikasi dan kenyamanan seluruh peserta
**Afridon
.
0 Komentar